#Day5 Jagat Ta’aruf Week, The Very First Day in The Morning

admin admin
1 Min Read

Jum’at, 21 Juli 2017 merupakan hari kelima dari pelaksanaan Jagat Ta’aruf Week. Pagi hari sekali semua anak sudah berkumpul di lapangan depan gedung sekolah Pesantren Jagat ‘Arsy untuk bermuhadatsah, melafalkan dan mengingat-ingat kembali kalimat greeting dalam Bahasa Inggris. Ada istilah, “ala bisa karena biasa”. Hal inilah yang coba diimplementasikan oleh civitas akademika Pesantren Peradaban Dunia Jagat ‘Arsy  melalui kegiatan muhadatsah-nya. Muhadatsah secara bahasa artinya dialog, atau conversation, dalam hal ini, muhadatsah dikolosalkan cara membacanya dengan tujuan untuk membiasakan para santri dengan pertanyaan dan jawaban yang telah diajarkan. Pada gilirannya, standar muhadatsah yang ada dapat dikembangkan oleh para santri pada dialog yang lebih luas dan komplek.

Bersama Dwi Rabita, atau biasa dipanggil Mr Dwi, seluruh santri melafalkan banyak kalimat sapaan bahasa Inggris sehari-hari. Riuh ramai areal sekolah menjadi pertanda bahwa Jagat Ta’aruf Week hari kelima akan segera dilaksanakan. Segera setelah acara muhadatsah berakhir, seluruh santri berkumpul di Aula Bahrul Hayat untuk mengikuti seminar bahaya alkohol, dampak dan penyalahgunaan narkoba dari BNN (Badan Narkotika Nasional). Masih akan banyak lagi kegiatan yang akan dilalui santri hari ini, maka sebelumnya yuk kita lihat bagaimana serunya santri kita pagi ini melafalkan muhadatsah bersama Mr Dwi.

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Skip to content