Selasa, 19 Desember 2017, memasuki hari kedua Dauroh Tahfizhul Quran, Pesantren Peradaban Dunia Jagat ‘Arsy. Dengan pembimbing penuh dari para muhafizh/muhafizhoh, para santri dauroh dibimbing dengan penuh kesabaran. Semoga, kelak generasi Qurani ini selalu mendapat hidayah dan inayah dari Allah SWT untuk selalu mencintai dan menghayati Alquran dalam kehidupan sehari-hari.
Tidak ada buku, kitab suci, yang paling banyak dibaca dan dihafalkan kecuali Alquran. Alquran adalah way of life sekaligus wahyu terindah, paling menakjubkan dari seluruh mukjizat yang diterima Nabi Muhammad SAW. Bukti paling nyata dan orisinal dari menakjubkannya Alquran adalah mudahnya untuk diingat, dihafal, bahkan oleh anak-anak sekalipun.
Sekedar info, Dauroh Tahfizh Al-Qur’an kali ini telah memasuki tahun kedua pelaksaaannya. Dalam perjalanannya, ini merupakan kali pertama dibuka untuk umum setelah sebelumnya hanya melibatkan anak-anak santriwan dan santriwati Pesantren Peradaban Dunia Jagat ‘Arsy saja. Luar biasanya, mayoritas peserta dari luar merupakan anak-anak tingkat Sekolah Dasar. Antusiasme yang luar biasa tentunya mengingat ini merupakan momen yang seharusnya dipakai anak seusia mereka untuk liburan sekolah. Subhanallah. Alhamdulillah. Allahu Akbar.