Persiapan menuju UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) SMP pada 23 – 26 April 2018 telah dilakukan maksimal, terutama dari sisi teknis, terkhusus di SMP Jagat ‘Arsy. Komputer yang sudah terintegrasi dengan internet, kecepatan lebih dari 50 Mbps, maintenance yang rutin, serta sinkronisasi data peserta telah dilakukan, sehingga diharapkan pada pelaksanaan UNBK SMP kelak berjalan lancar. Sinkronisasi data final dilaksanakan pada saat Simulasi UNBK SMP Tahap #3 yang diadakan pada 19 – 20 Maret 2018, lalu. Pelaksanaan Simulasi UNBK SMP Tahap #3 sendiri di SMP Jagat ‘Arsy berjalan sesuai dengan yang direncanakan. Semua stakeholder, yang berkepentingan dalam simulasi tersebut hadir, mulai dari peserta simulasi, pengawas, teknisi komputer, dan proktor. Alhamdulillah, SMP Jagat ‘Arsy siap menyelenggarakan UNBK! Semangat!
Simulasi UNBK SMP Jagat ‘Arsy
TAGGED:
boarding school, boarding school favorit, boarding school terbaik, guru belajar, guru mengajar, islamic boarding school, KBM, Kegiatan Belajar Mengajar, Penguji, pesantren, pesantren di tangerang, pesantren favorit, pesantren milenial, pesantren modern, pesantren terbaik, Presentasi, PTN Favorit, Research Based Learning, sbmptn, sekolah, sekolah favorit, sekolah terbaik, Seminar, sma boarding school, smp boarding school, SMP Jagat 'Arsy, Teacher, Uji, Ujian, Ujian Nasional, Ujian Nasional Berbasis Komputer, Ujian Pesantren, UNBK, universitas favorit, Universitas Negeri Favorit
Leave a comment